Selasa, 09 April 2013

Tutorial Membuat Effect Fire Ball With Corel Draw

Tutorial Membuat Effect Fire Ball With Corel Draw
10 April 2013 | Diposkan oleh Grafis Indonesia | Status : Free



Salam Desain ....
Tidak hanya Photoshop saja yang bisa membuat fire ball effect, menggunakan corel juga bisa ....
kita akan memulai tutorial ini menggunakan corel draw, dan saya menamai tutorial ini FIRE BALL EFFECT ....

Simak saja step demi step ....
1. Import gambar yang akan kita beri effect tersebut ( 3*6 cm )

2. Lalu buat kotak menggunakan Rectangle Tool atau klik F6 dengan ukuran 3*6 cm

3. Warnai kotak tersebut menjadi warna Orange

4. Beri effect Interactive Transperency Tool atau Ctrl+I, Tarik sumbu dari pojok atas sampai pojok bawah

5. Tumpuk gambar yang diimport tadi dengan kotak yang telah dibuat

  ( Pengeditan Foto Yang akan diberi Effect telah selesai, sekarang kita buat bola api ... )

6. Buat lingkaran menggunakan Ellipse Tool atau klik F7.

7. Edit lingkaran tersebut dengan cara ( Arange>Convert to curves ), lalu klik Shape tool ( F10 )

8. Bentuk bola tersebut sedemikian rupa Hingga tampak seperti bola api,,,,

9. Lakukan Pewarnaan pada bola api yang telah dibuat Menggunakan Interactive Mesh Fill Tool atau Klik, tombol M, Pewarnaan disini harus urut yaitu, dari bawah> Hitam> Merah> Kuning

10. stelah selesai dengan tahap pewarnaan, kita beri effect Interactive Drop Shadow Tool atau effect bayangan, bayangan tersebut diberi warna merah dengan ketentuan MEDIUM GLOW

11. Taruh bola api tersebut pada gambar yang telah diimport,

12. Tinggal Di SAVE jadi file JPEG/Jpg, Caranya BITMAP>Convert To Bitmap, stelah itu Klik Kanan pada gambar tersebut dan pilih SAVE BITMAP AS...

     Trrrrreeeeeeeeengggggg ...... jadi deh EFFECT FIRE BALL ALA Grafis Indonesia

Sekian dulu ...
Semoga Bermanfaat ....